Pengaruh Hallyu Wave Terhadap Komunikasi Interpersonal Santri
Abstract
Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui seberapa besar pengaruh Hallyu Wave terhadap komunikasi interpersonal santri. Lokasi dalam penelitian ini terdapat di Pondok Pesantren Darussalam Bangunsari kabupaten Ponorogo provinsi Jawa Timur. Penelitian ini bersifat eksplanatif kuantitatif, yaitu penelitian dengan menggunakan statistik inferensial untuk menguji hipotesis serta bertujuan menjelaskan korelasi antara dua variabel atau lebih. Dari jumlah populasi 100 santri putra dan putri telah diambil sampel 50 responden yang terdiri dari 4 laki-laki dan 46 perempuan. Teknik penentuan sampel yang digunakan adalah teknik sampel non random dan teknik sampel sengaja atau purposive sampling.
Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah kuesioner (angket). Sedangkan teknik analisis data menggunakan rumus Pearson Correlation (Product Moment), yaitu:
Setelah dilakukan penelitian, maka diperoleh hasil bahwa pengaruh Hallyu Wave terhadap komunikasi interpersona santri adalah sedang, yaitu dengan nilai r = 0,670. Angka korelasi antara Hallyu Wave (X) dan komunikasi interpersonal (Y) tidak bernilai negatif, artinya terdapat korelasi positif diantara kedua variabel tersebut.Selanjutnya dilakukan uji t serta hasil menunjukkan bahwa t hitung lebih besar daripada t tabel dengan signifikansi 5 %, yaitu 6,26 > 2,011. Maka hipotesis alternatif diterima dan hipotesis nol ditolak. Sehingga memang terdapat ada pengaruh (korelasi yang signifikan) antara Hallyu Wave (X) dan komunikasi interpersonal (Y). Sedangkan sumbangsi Halyu Wave terhadap komunikasi interpersonal santri adalah KP = 0,670² x 100 % = 44,89 %. Artinya komunikasi interpersonal santri mendapat sumbangan dari Hallyu Wave sebesar 44,89 % dan 55,11 % disumbangkan oleh faktor lain.
Full Text:
PDFDOI: https://doi.org/10.24952/hik.v16i1.5099
Refbacks
- There are currently no refbacks.
Copyright (c) 2022 Hikmah
HIKMAH
JURNAL ILMU DAKWAH DAN KOMUNIKASI ISLAM TERINDEX OLEH :
SEKRETARIAT JURNAL HIKMAH
Fakultas Dakwah dan Ilmu Komunikasi
Jl. H.T. Rizal Nurdin Km. 4,5 Sihitang Padangsidimpuan Telp. (0634)22080.