MULTI PERAN WANITA KARIR PADA MASA PANDEMI COVID-19

Ricka Handayani (, Indonesia)

Abstract


Abstrak

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis multi peran wanita karir pada masa pandemi covid-19 ini. Masalah dalam penelitian ini adalah bagaimana peran wanita karir dalam menjalankan aktivitas mereka selain menjadi wanita karir, ibu rumah tangga, dan juga sebagai guru dalam mendampingi anak belajar daring. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif yang bersifat deskriptif. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah dokumentasi dan wawancara yang disebarkan kepada sumber data (informan). Intsrumennya berupa panduan wawancara dan dokumentasi. Informan ada 33 orang yang berasal dari kalangan dosen dan pegawai di lingkungan Institut Agama Islam Negeri Padangsidimpuan.

Hasil menunjukkan bahwa informan merasa kesulitan pada masa pandemi covid-19 ini dengan tambahan peran sebagai guru pendamping untuk anak-anak yang sedang belajar di rumah. Ada kesulitan membagi waktu karena jam belajar anak sama dengan jam kerja si Ibu.

Berdasarkan cara informan dalam mengatasi multiperannya salah satunya tetap membagi waktu seefektif dan seefisien mungkin dan  membuat perencanaan pekerjaan setiap harinya. Sehingga multiperan wanita karir dapat terlaksana dengan baik dan seimbang baik dalam urusan pekerjaan, rumah tangga, dan tugas belajar anak.

Kata Kunci: Multi peran, wanita karir, Pandemi Covid-19

 

Abstract

This research aims to analyze the multi-role of career women in the Covid-19 pandemic. The problem of the research is how the role of career women carrying their activities besides being a career woman, housewife, and a teacher assisting children learn online. This research uses a qualitative descriptive approach. Data collection techniques used are documentation and interviews distributed to data sources (informant). The instrument in the form of interview guides and documentation. 33 informants in this research came from lecturers and employees within the State Islamic Institute Padangsidimpuan.

The results showed that the informants found it difficult during the covid-19 pandemic with an additional role as a co-teacher for children who were studying at home. There is difficulty in dividing time because the child's studying hours are the same as the mother's work hours.

Based on the results, there are several ways by informants in overcoming the difficulties of carrying out the role of one of them is still to divide the time as effectively and efficiently as possible and make work plans every day. So that the multi roles carried out by career women can be well implemented and balanced both in matters of work, household, and children's studying tasks.

Keywords: multi-role, career woman, Covid-19 Pandemic

Full Text:

PDF


DOI: https://doi.org/10.24952/gender.v4i1.2830

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2020 Jurnal Kajian Gender dan Anak

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.


Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.


Flag Counter